Assalamualaiakum warahamatullahi wabarakatuh
Hellow guys, wellcome back to my blog. Hari ini saya akan sedikit bercerita tentang kegiatan yang saya lakukan. Hari ini merupakan hari pertama praktik di semester 3. Suasana praktik pada semester yang lalu dengan sekarang sangat berbeda. Karena sekarang kami dipacu lebih keras lagi untuk persiapan training di semester 4. Berbagai uapaya yang dilakukan oleh para dosen untuk hal tersebut. Salah satunya adalah memberikan kami kesempatan untuk praktik di gammara hotel, secara bergiliran. Dimana kami terbagi menjadi 4 kelompok yang terdiri dari 10 orang disetiap kelompok tersebut. Saya mendapatkan kesempatan pertama untuk praktik di kitchen gammara hotel, bersama dengan kesembilan teman yang lain.
Hari pertama praktik di sana, waktu terasa sangat lama berjalan. Hal tersebut mungkin karena kami masih baru dan masih beradaptasi dengan chef, para staff dan lingkungan kitchen nya. Untuk minggu ini saya ditempatkan di Banquet kitchen bersama dengan salah satu teman saya yang bernama Hariyandi. Kami tiba di hotel pada pukul 07.00 dan kegiatan di banquet dimulai pada pukul 08.00. Karena kami masih baru di sana, sehingga tugas yang diberikan tidaklah berat. Kami hanya diperintahkan untuk prepare dan memasak nasi. Walaupun begitu kami tetap berusaha menikmati dan melakukan semua pekerjaan yang dibebankan kepada kami. Karena hal tersebut merupakan awal untuk beban yang lebih berat yang akan dihadapi.
Satu Demi satu preperan kami selesaikan mulai dari preperan capcay , dangkot, urap sayur dan lainnya. Preperan yang kami buat kemudian di keep ke chiller agar tetap terjaga kesegarannya. Karena baru akan digunakan pada saat dinner dan untuk esok harinya. Tidak lupa pula kami Tetap ditekankan untuk tetap menjaga area kerja agar selalu dalam keadaan bersih. Itu bertujuan agar bahan makanan yang kami siapkan tidak terkontaminasi dengan bakteri dan kuman. Setelah bersih barulah kami melanjutkan menyiapkan bahan yang akan digunakan hingga selesai.
Saat jam telah menunjukkan pukul 17.30 kami pun diberikan izin untuk pulang dan kembali ke rumah masing -masing.
Dokumentasi kegiatan hari ini :
Prepare for saute vegetable
Prepare for sayur Asem
Prepare for steam rice
Tidak ada komentar:
Posting Komentar